Manusia Setengah Gila

OLYMPUS DIGITAL CAMERAHiduplah manusia setengah gila

yang terbuang dari kelompok manusia

walau sebenarnya ia 99% Gila

namun hanya menunjukkan setengah dari kegilaannya

Hiduplah manusia setengah gila

yang terbuang dari keluarga dan kelompoknya

walau ia sebenarnya mempunyai niat baik untuk memberikan perhatian kepada lingkungannya

Hiduplah manusia setengah gila

yang disingkirkan oleh pasangannya

walau ia berusaha memberikan perhatian kepada pasangannya itu

Hiduplah manusia setengah gila

yang berusaha membahagiakan pasangannya

walau ia tahu ia tidak bagus dalam menjaga hubungan, selalu saja kandas di tengah jalan

Hiduplah manusia setengah gila

yang bertemu pasangan yang mau mendengar pemikirannya

walau terkadang ia merasa tidak layak untuk pasangannya itu

Hiduplah manusia setengah gila

yang berusaha untuk terlihat waras agar diterima kembali oleh kelompknya

walau ia tahu, ia akan selalu tetap menjadi manusia setengah gila

About aksararaska

manusia yang [berusaha] untuk bermanfaat bagi PenciptaNya
This entry was posted in monolog, Retorika, SibukDenganPikiran and tagged , , , , , , . Bookmark the permalink.

4 Responses to Manusia Setengah Gila

  1. Dailynomous says:

    Hanya beda imajinasi dan metaformakna, maka manusia bisa dikatakan setengah gila. Posting yang indah.

    Like

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.